Dalam banyak bahasan, website ini menggunakan banyak istilah yang mungkin masih terdengar baru, atau mungkin kita menerjemahkannya berbeda. Berikut adalah istilah-istilah yang dimaksud dalam website ini, agar kita memiliki kesamaan makna. Jika ada usulan istilah yang perlu dimasukkan, mohon tidak ragu kontak atau posting komentar disini.
Aliran Gowes
- Endurance
- Bersepeda jarak jauh mencapai 60 - 100 km dalam sekali trip, senang menjelajah tempat baru dan menembus rekor jarak, baik menggunakan sepeda road bike maupun MTB
- Race
- Menikmati kecepatan diatas sadel sepeda, selalu ingin menembus batas kecepatan baru, pada umumnya menggunakan road bike
- Commuting
- Bersepeda untuk keseharian bekerja dan beraktivitas, frekuensi sering dengan intensitas rendah, pada umumnya menggunakan sepeda MTB atau hybrid
- Funbike
- Sesekali bersepeda di akhir pekan dengan intensitas rendah, pada umumnya menggunakan sepeda MTB.
Diskusi Terkini